20 Sekolah di Sumsel Terkendala Pengisian PDSS Telah Berhasil Daftar SNBP

Palembang69 Dilihat

Palembang,Focuskini

Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Sumatera Selatan menyebut 20 sekolah yang sempat terkendala pada pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) telah berhasil melakukan pendaftaran untuk mengikuti seleksi Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025.

Kepala Dinas Pendidikan Sumsel Awaluddin mengatakan setelah dilakukan koordinasi intensif antara Dinas Pendidikan Sumsel, Komisi X DPR RI, dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud-Ristek) seluruh sekolah yang sempat mengalami kendala telah dinyatakab berhasil mendaftarkan siswa mereka ke PDSS.

“Setelah mendapatkan relaksasi waktu, alhamdulillah permasalahan ini selesai. Sampai saat ini tidak ada lagi laporan sekolah yang mengalami masalah,” kata Awaluddin, Kamis (13/2/2025).

Ia menjelaskan kendala utama yang dihadapi oleh 20 sekolah itu berasal dari perubahan sistem pendaftaran SNBP 2025 yang cukup membingungkan bagi sebagian operator sekolah.

“Dari jumlah tersebut, 18 sekolah merupakan sekolah swasta dan dua sisanya adalah sekolah negeri. Ternyata, memang ada perubahan sistem yang membuat beberapa sekolah kewalahan. Namun, kami juga menilai ada faktor manajemen waktu yang kurang baik karena proses pengisian data dilakukan di hari-hari terakhir,” jelasnya.

Ia mengungkapkan pihaknya akan melakukan evaluasi, agar kasus serupa tidak terulang di tahun-tahun mendatang dan beranca merancang formula pendampingan khusus bagi para operator sekolah untuk menghadapi pendaftaran SNBP tahun 2026.

“Kami akan mencari formulasi pendampingan yang lebih efektif untuk operator sekolah. Harapannya, masalah ini tidak terulang lagi sehingga tidak merugikan siswa berprestasi,” ungkap dia. (Tia)