Walikota Palembang Kunjungi Polrestabes Palembang

Palembang27 Dilihat

Palembang,Focuskini

Walikota Palembang Ratu Dewa bersama Wakil Walikota Palembang Prima Salam berjanji akan segera menuntaskan permasalahan lampu jalan banyak yang padam di ruas jalanan Kota Palembang.

Hal itu Ratu Dewa sampaikan saat kunjungan kerja di Polrestabes Palembang, Senin (2/3), yang langsung disambut Kapolrestabes Kombes Pol Harryo Sugihhartono beserta pejabat utama.

“Sudah ada. Insya Allah menjadi prioritas kami dengan wakil,” kata Ratu Dewa saat diwawancarai awak media di sela–sela kunjungan kerja ke Polrestabes Palembang.

Ratu Dewa mengatakan, pengelolaan serta pemeliharaan lampu jalan atau penerangan jalan umum (PJU) tidak lagi dikelola oleh Dinas Permukiman dan Pertanahan sejak awal tahun. 2025.

“Karena ini baru diserahkan ke Dinas Perhubungan tupoksinya, tentunya sudah ada pemetaan. Kami tidak mau bicara banyak, yang jelas akan kami kerjakan dalam waktu dekat,” tegas Ratu Dewa.

Masih dikatakan oleh Ratu Dewa, dalam kunjungan kerja ke Polrestabes Palembang, dia berharap dapat menjalin kerjasama, sinergi, dan kolaborasi masalah pemerintahan maupun kemasyarakatan.

“Kita bersyukur mulai bekerja, kita roadshow, beraudiensi dengan forkopimda provinsi maupun Kota Palembang. Ini bertemu dengan kapolrestabes dan jajarannya dengan harapan kami bisa bersinergi, kerjasama, kolaborasi baik masalah pemerintahan maupun kemasyarakatan, tentunya masalah kenyamanan,” jelas dia.

Sementara itu, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono menyambut baik kunjungan Walikota Palembang Ratu Dewa dan Wakilnya Prima Salam. Baginya kunjungan ini suatu kehormatan untuk Polrestabes Palembang.

“Hadirnya Walikota Ratu Dewa bagian forkompinda yang akan menjadi mitra bagi kami dalam menggelar layanan masyarakat, pemeliharaan keamanan dan keputusan lainnya,” tutup dia.