Palembang,Focuskini
Akhir-akhir ini, Kota Palembang mengalami perubahan cuaca yang tidak menentu. Kadang panas terik di siang hari, lalu tiba-tiba turun hujan deras di sore atau malam hari.
Kondisi ini membuat tubuh mudah lelah dan rentan terhadap penyakit seperti flu, batuk, serta demam dan bermacam penyakit lainnya.
Guna menyikapi hal tersebut, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Palembang mengimbau seluruh siswa siswi dan warga madrasah untuk lebih memperhatikan kesehatan, menjaga kebersihan lingkungan, serta meningkatkan pola hidup sehat.
Kepala MAN 1 Palembang, Widiawaty S Pd MM mengatakan, tak hanya himbauan, pihak madrasah juga aktif memberikan sosialisasi mengenai kesehatan.
“Kami mengingatkan siswa siswi untuk rajin mencuci tangan, tidak jajan sembarangan. UKS juga menyiapkan perlengkapan medis ringan serta vitamin untuk membantu siswa siswi yang kurang sehat selama di sekolah,” terangnya, Sabtu 8 November 2025.
Masih katanya, beberapa guru juga turut berperan dalam mengingatkan siswa siswi di kelas agar selalu waspada terhadap perubahan cuaca atau musim panca roba seperti sekarang ini.
Kegiatan kebersihan lingkungan juga semakin digiatkan untuk mencegah timbulnya penyakit yang disebabkan oleh lingkungan kotor, seperti demam berdarah.
Dengan adanya kerja sama antara pihak madrasah, guru, dan siswa, terangnya MAN 1 Palembang berharap seluruh warga sekolah dapat tetap sehat meskipun cuaca tidak menentu.
“Kesehatan menjadi kunci utama agar kegiatan belajar mengajar berjalan lancar dan semangat belajar siswa tetap terjaga. Madrasah juga menegaskan bahwa menjaga kesehatan bukan hanya tanggung jawab individu, tetapi tanggung jawab bersama demi terciptanya lingkungan yang bersih, nyaman, dan produktif,” tutupnya.
Sementara adanya hal ini, salah satu siswi MAN 1 Palembang Arimbie mengaku, dirinya sekarang lebih hati-hati lagi dalam kesehatan seperti menjaga pola makan teratur, menjaga kebersihan dan tidur tepat waktu.
“Sekarang saya lebih hati-hati. Kalau cuaca lagi panas, saya minum lebih banyak, dan kalau hujan, saya selalu bawa jas hujan untuk berjaga-jaga,” ujarnya. ( den)








