Palembang,Focuskini
PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit (RU) III Plaju menyelenggarakan Workshop Welder Qualification Test (WQT) sekaligus sertifikasi Migas bagi para welder yang berada di wilayah operasional Kilang Pertamina Plaju. Kegiatan ini menjadi langkah strategis perusahaan dalam mendorong peningkatan kompetensi dan kualifikasi tenaga pengelasan agar selaras dengan standar industri migas serta memenuhi regulasi dan legalitas yang ditetapkan pemerintah.
Workshop dilaksanakan selama empat hari, tanggal 27-30 Januari 2026, dengan 54 welder yang menjadi peserta kegiatan ini. Dengan rangkaian agenda uji kompetensi sebagai bagian dari proses sertifikasi welder.
Sertifikasi yang diikuti para peserta mencakup pengujian kompetensi pengelasan pada material carbon steel, low alloy steel, hingga stainless steel yang merupakan material umum dalam pekerjaan pengelasan di sektor industri migas. Melalui proses ini, kompetensi welder diuji secara terstruktur untuk memastikan kesesuaian kemampuan teknis dengan standar sertifikasi yang berlaku.
Peningkatan kompetensi dan kualifikasi welder menjadi aspek penting dalam mendukung kualitas pekerjaan pengelasan yang berperan langsung terhadap keandalan fasilitas serta keberlangsungan operasional kilang. Melalui rangkaian kegiatan ini, para peserta dibekali pemahaman dan keterampilan yang terstandar serta diverifikasi secara resmi, sehingga memiliki kualifikasi yang diakui secara formal dalam pelaksanaan pekerjaan pengelasan di lingkungan RU III Plaju.
Manager Maintenance Planning & Support PT KPI RU III, Budi Raharjo menyampaikan bahwa pelaksanaan workshop dan sertifikasi ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam menyiapkan tenaga pengelasan yang kompeten dan terkualifikasi yang siap mendukung operasional kilang.
“Workshop sertifikasi welder ini kami selenggarakan sebagai upaya peningkatan kualifikasi dan kompetensi. Dengan kompetensi dan kualifikasi yang terstandar, para welder diharapkan dapat bekerja secara profesional sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, Kilang Pertamina Plaju berharap para welder tidak hanya memperoleh sertifikasi, tetapi juga kesempatan untuk terus berkembang dan meningkatkan kualitas diri. Upaya ini menjadi bagian dari komitmen perusahaan dalam memperkuat SDM Kilang Pertamina Plaju yang kompeten, profesional, dan siap mendukung keberlangsungan operasional perusahaan.(soim)














