Palembang,Focuskini
Mengusung tema :Pesisir Melayu”, Ramadan Iftar Buffet 2025 The Excelton Hotel Palembang menawarkan promo buka puasa bernuansa khas Melayu, dilengkapi ragam sajian menu berbuka puasa khas Melayu-Nusantara, Asiatique, Western hingga Middle East, serta aneka takjil dan berbagai menu lainnya. Hal tersebut dikatakan Director of Sales The Excelton Hotel Palembang, Rima Dewi A di sela-sela buka puasa Bersama, Senin (03/03/2025).
Dijelaskannya, semua menu yang disajikan untuk memanjakan lidah pengunjung baik menu pembuka atau menu penutup. Mulai dari jajanan seperti menu bakso, batagor & siomay. Sate mulai dari sate ayam, sate sapi, sate udang, sate lilit, sate pentul dan lainnya.
Untuk minuman tersedia aneka es campur, rujak bebek, asinan, aneka salad, masakan dan jajanan khas Palembang seperti aneka pempek, burgo, laksa, celimpungan, mie celor dan lainnya.
“Tidak ketinggalan kami sajikan kurma, bubur nanis, kolak, bubur kampiun, ice cream, martabak, mineral water, infused water, orange juice, sirup Bandung, teh turki dan es teh,”ujarnya
Untuk salat dikatakannya, disiapkan tempat luas dan nyamansehingga pengunjung bisa leluasa beribadah juga tetap bisa bersantap dengan santai. Sepanjang jamuan buka puasa, pengunjung akan dihibur oleh live band.
Buka puasa akan digelar di Nusantara Ballroom Lantai M, buffet buka pukul 18:00 – selesai dimulai pukul 17.30 – 21.00 WIB. Harga yang ditawarkan untuk paket nikmat berbuka yakni dewasa : Rp. 398.000,- nett/ orang, anak: Rp. 199.000,- nett/ orang dan anak usia 6-12 tahun.
“Dapatkan penawaran menarik untuk pembelian 5 pax gratis 1 pax dan dapatkan potongan harga hingga 20% untuk transaksi pembayaran menggunakan kartu kredit Bank Mandiri dan BCA,”pungkasnya. (soim)