Palembang, Focuskini
Yayasan Makelar Amal melalui program Gerakan Tebar Beras Sedekah (Getabasah) membagikan beras kepada 55 warga di sekitar perumahan Anugerah Residen dan Griya Makmur Jaya (GMJ) Kelurahan Sungai Selincah Kecamatan Kalidoni Palembang, Jumat (10/3).
Pembina Makelar Amal, Agung Bahari ST MSi didampinggi Ketua Makelar Amal, H Khalid menjelaskan, program Getabasah merupakan program rutin yang digelar Makelar Amal setiap hari Jumat. Kegiatan tersebut sudah berjalan sejak Oktober 2021 hingga sekarang.
Pembagian beras yang dilakukan Makelar Amal dikatakannya, dikoordinir melalui masjid, mushollah, guru-guru ngaji dan anggota pengajian. Dengan alokasi 50-100 karung beras setiap Jumat. “Dalam satu bulan kita alokasikan sekitar dua ton beras yang akan dibagi-bagi sehingga setiap Jumat kita alokasikan setengah ton beras. Untuk banyaknya kita bagi 5 Kg/kepala keluarga. Jadi mereka harus mengumpulkan kartu keluarga terlebih dahulu untuk mendapatkan beras agar mudah dikoordinir,”ujarnya saat ditemui di Mushollah Al Ikhlas Jalan Taqwa Lorong Padat Karya Kelurahan Sungai Selincah Palembang.
Kegiatan Getabasah menurutnya sudah dilakukan di empat kecamatan yaitu Kecamatan Ilir Timur II, Kecamatan Ilir Timur III, Kecamatan Sako dan Kecamatan Kalidoni.
Sebelum adanya program Getabasah dijelaskannya, Makelar Amal sebelumnya juga mengadakan kegiatan pembagian nasi bungkus gratis. Tetapi akibat dampak covid kegiatan tersebut terhenti untuk selanjutnya diteruskan dengan program Getabasah.
“Program Getabasah rupanya cukup membantu warga apalagi bagi warga yang terkena PHK akibat terdampak covid. Kita juga memiliki program berbagi dengan anak yatim serta pembelian beras tebus murah yaitu bagi warga yang memiliki kartu anggota Makelar Amal maka bisa membeli beras premium dengan harga Rp 55 ribu dari harga Rp 65 ribu,”pungkasnya. (soim)